Bola.net
·27. Januar 2025
Bola.net
·27. Januar 2025
Bola.net - Jadwal siaran langsung Timnas Indonesia U-20 lawan Suriah pada ajang Mandiri U-20 Challenge Series 2025. Laga Indonesia vs Suriah akan dimainkan Senin (27/1/2025) mulai pukul 19.00 WIB, live di Indosiar dan Vidio.
Sebelumnya, Timnas Indonesia U-20 memulai perjalanan di Mandiri U-20 Challenge Series dengan hasil kurang memuaskan. Mereka harus mengakui keunggulan Yordania U-20 dengan skor 0-1.
Setelah kalah tipis 0-1 dari Yordania di laga pertama, Indra Sjafri menyampaikan evaluasi penting bagi timnya. Ia menegaskan bahwa pertandingan uji coba ini akan dimanfaatkan untuk mengukur kekuatan lawan.
Indra juga menilai laga ini sebagai persiapan penting menjelang Piala Asia U-20 mendatang. Hasil dari uji coba akan digunakan untuk memperbaiki strategi tim Garuda Muda.
“Seperti yang kita ketahui, uji coba ini benar-benar kita manfaatkan untuk mengukur kekuatan peserta Piala Asia,” kata Indra.
"Jordan dan Suriah adalah tim yang sudah lolos ke Piala Asia, dan Suriah sendiri baru saja bermain imbang melawan Uzbekistan. Dari situ kita bisa mendapat gambaran bagaimana kekuatan mereka."