Pelatih Australia Kenang Masa Lalu dengan Patrick Kluivert: Semoga Dia Baik-Baik Saja, tetapi Tidak pada Pertandingan Nanti | OneFootball

Pelatih Australia Kenang Masa Lalu dengan Patrick Kluivert: Semoga Dia Baik-Baik Saja, tetapi Tidak pada Pertandingan Nanti | OneFootball

Icon: Bola.com

Bola.com

·19. März 2025

Pelatih Australia Kenang Masa Lalu dengan Patrick Kluivert: Semoga Dia Baik-Baik Saja, tetapi Tidak pada Pertandingan Nanti

Artikelbild:Pelatih Australia Kenang Masa Lalu dengan Patrick Kluivert: Semoga Dia Baik-Baik Saja, tetapi Tidak pada Pertandingan Nanti

Bola.com, Jakarta - Pelatih Australia, Tony Popovic, menyambut pertemuannya dengan Patrick Kluivert saat kedua kesebelasan bertanding pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Sydney Stadium, Kamis (20/3/2025) sore WIB.

Australia saat ini berada di posisi kedua klasemen Grup C dengan 7 poin dari 6 pertandingan, belum mengalami kekalahan dengan catatan 1 kemenangan dan 4 imbang. Mereka menunjukkan performa solid, termasuk hasil imbang melawan Jepang dan Arab Saudi.


OneFootball Videos


Sementara itu, Timnas Indonesia berada di peringkat ketiga dengan 6 poin dan memiliki peluang untuk naik ke posisi kedua jika meraih kemenangan. Di bawah pelatih baru Patrick Kluivert, Timnas Indonesia diperkirakan akan bermain dengan formasi 3-4-3 atau 4-3-3, menekankan penguasaan bola dan serangan cepat.

Ya, di bawah kendali Patrick Kluivert, Timnas Indonesia diyakini akan bermain lebih menyerang. Gaya total football ala Belanda bakal lebih mendominasi tiap sektor.

Impressum des Publishers ansehen