Chelsea Rekrut Denner Evangelista, Sepupu Bintang Arsenal Gabriel Magalhaes | OneFootball

Chelsea Rekrut Denner Evangelista, Sepupu Bintang Arsenal Gabriel Magalhaes | OneFootball

Icon: Bola.net

Bola.net

·2 March 2025

Chelsea Rekrut Denner Evangelista, Sepupu Bintang Arsenal Gabriel Magalhaes

Article image:Chelsea Rekrut Denner Evangelista, Sepupu Bintang Arsenal Gabriel Magalhaes

Bola.net - Chelsea dikabarkan telah mencapai kesepakatan untuk mendatangkan pemain muda berbakat asal Brasil, Denner Evangelista, dari Corinthians. Pemain berusia 17 tahun itu disebut-sebut sebagai sepupu bek Arsenal, Gabriel Magalhaes.

Menurut laporan media Brasil, The Blues sepakat untuk membayar biaya transfer sebesar £11,5 juta (sekitar Rp225 miliar) guna mengamankan jasa Denner.


OneFootball Videos


Denner yang berposisi sebagai bek sayap kiri akan resmi bergabung dengan Chelsea pada tahun depan setelah ia genap berusia 18 tahun. Ia dikontrak selama tujuh tahun.

Dengan kepindahannya ke London, Denner mengikuti jejak sepupunya, Gabriel, yang lebih dulu berkarier di Inggris bersama Arsenal. Bahkan, ia dikabarkan sempat menghadiri salah satu pertandingan Gabriel pada tahun lalu.

Karier Denner Evangelista

Denner belum pernah tampil untuk tim utama Corinthians, namun performanya di ajang Copinha—turnamen bergengsi yang menampilkan tim-tim muda terbaik di Sao Paulo—telah menarik perhatian Chelsea. Dalam turnamen tersebut, ia mencetak tiga gol dan satu assist.

Corinthians sebenarnya ingin mempertahankan Denner dan memasukkannya ke dalam skuat utama. Namun, setelah gagal mencapai kesepakatan kontrak baru, klub memutuskan untuk melepas sang pemain.

Sebagai bagian dari kesepakatan transfer, Corinthians juga menyertakan klausul penjualan sebesar 15 persen dari nilai transfer di masa depan.

2 dari 3 halaman

Dari Amerika Selatan ke Chelsea

Denner menambah daftar panjang pemain muda Amerika Selatan yang direkrut Chelsea dalam beberapa tahun terakhir. Sebelumnya, The Blues juga mendatangkan duo Brasil, Andrey Santos (20) dan Deivid Washington (19), yang kini tengah dipinjamkan ke Strasbourg dan Santos.

Selain itu, dua bintang muda berusia 17 tahun, Kendry Paez dan Estevao Willian, dijadwalkan bergabung dengan Chelsea pada akhir musim ini.

Estevao mencatatkan 30 kontribusi gol untuk Palmeiras musim ini, sebuah pencapaian yang terakhir kali diraih Neymar pada 2010. Chelsea juga telah merekrut bek Argentina berusia 19 tahun, Aaron Anselmino, yang baru saja dipanggil kembali dari masa peminjamannya di Boca Juniors.

View publisher imprint