Francisco Rivera Bicara Kans Persebaya Juara BRI Liga 1: Kami Akan Berjuang Keras! | OneFootball

Francisco Rivera Bicara Kans Persebaya Juara BRI Liga 1: Kami Akan Berjuang Keras! | OneFootball

Icon: Bola.com

Bola.com

·10 March 2025

Francisco Rivera Bicara Kans Persebaya Juara BRI Liga 1: Kami Akan Berjuang Keras!

Article image:Francisco Rivera Bicara Kans Persebaya Juara BRI Liga 1: Kami Akan Berjuang Keras!

Bola.com, Surabaya - Persebaya Surabaya kini sudah menemukan lagi performa yang tepat di BRI Liga 1 2024/2025. Mereka sudah meraih dua kemenangan beruntun, masing-masing atas Persib Bandung dan PSM Makassar.

Kebangkitan Persebaya diawali dengan menang 4-1 saat menjamu Persib Bandung (1/3/2025). Tren kemenangan itu berlanjut dengan sukses unggul 1-0 di kandang PSM Makassar di pekan ke-26, Jumat (7/3/2025).


OneFootball Videos


Persebaya saat ini masih ada di posisi ketiga dengan 47 poin. Di atas mereka masih ada Persib Bandung (54 poin) dan Dewa United (49 poin). Jarak poin dekat ini menghidupkan persaingan papan atas lagi.

Gelandang Persebaya, Francisco Rivera, menegaskan bahwa timnya bakal berjuang untuk bisa tetap berada dalam jalur perebutan gelar juara.

“Kami akan berjuang keras. Kami tahu bahwa kami sempat mengalami beberapa momen buruk, saat itu kami tidak bermain dengan bagus. Tapi, setelah menang melawan Persib, kami menunjukkan peningkatan performa,” tuturnya.

View publisher imprint