Bola.com
·21 December 2024
Bola.com
·21 December 2024
Bola.com, Kediri - Ezra Walian kembali mencetak gol indah di BRI Liga 1 2024/2025. Tendangan pisangnya memantapkan kemenangan 3-1 yang diraih Persik Kediri atas Semen Padang pada pekan 16 di Stadion Brawijaya Kota Kediri, Sabtu (21/12/2024).
Eksekusi Ezra Walian dari jarak jauh pada menit 90+6 itu melengkapi dua gol yang sebelumnya dilesakkan Brendon Lucas menit ke-53 dan penalti Ze Valente menit ke-68.
Persik Kediri sukses comeback setelah Semen Padang lebih dulu merobek jala kiper Leo Navacchio lewat sundulan kepala Kenneth Ngwoke menit ke-17.
Kini Ezra Walian yang memiliki kelebihan tendangan melengkung itu telah mengoleksi dua gol. Aksi impresif pertama dilakukannya saat Persik menahan imbang PSM 1-1 di Stadion Batakan Balikpapan, pada 4 November silam.
"Saya berlatih menendang seperti itu sejak mulai belajar sepak bola. Saya terus mengasahnya hingga benar-benar menguasainya," ujar Ezra Walian.