Prediksi Liverpool vs Chelsea 20 Oktober 2024 | OneFootball

Prediksi Liverpool vs Chelsea 20 Oktober 2024 | OneFootball

Icon: Bola.net

Bola.net

·18 October 2024

Prediksi Liverpool vs Chelsea 20 Oktober 2024

Article image:Prediksi Liverpool vs Chelsea 20 Oktober 2024

Bola.net - Liverpool dan Chelsea akan bertemu di Anfield pada pekan ke-8 Premier League 2024/2025. Pertandingan Liga Inggris antara Liverpool vs Chelsea ini dijadwalkan kick-off Minggu, 20 Oktober 2024, jam 22.30 WIB, live streaming Champions TV 5 di Vidio.

Liverpool dan Chelsea musim ini sama-sama punya pelatih baru. Di kubu Liverpool, ada Arne Slot. Di pihak Chelsea, ada Enzo Maresca.


OneFootball Videos


Liverpool dan Chelsea sama baru kalah sekali, serta hanya terpaut empat poin di klasemen. Liverpool sudah menang enam kali, sedangkan Chelsea baru empat kali.

Liverpool (13 gol) kalah produktif dari Chelsea (16 gol), tapi punya pertahanan yang lebih solid. Liverpool baru dua kali kebobolan, sedangkan gawang Chelsea sudah kemasukan delapan kali.

Pada laga terakhir sebelum jeda internasional kemarin, Liverpool dan Chelsea sama-sama cuma mampu mencetak satu gol, tapi hasil yang mereka raih berbeda. Liverpool menang 1-0 di kandang Crystal Palace, sedangkan Chelsea ditahan Nottingham Forest 1-1 di Stamford Bridge.

Satu gol Liverpool ke gawang Palace dilesakkan oleh Diogo Jota. Satu gol Chelsea saat diimbangi Forest dicetak oleh Noni Madueke.

1 dari 6 halaman

Prediksi Starting XI Liverpool vs Chelsea

Article image:Prediksi Liverpool vs Chelsea 20 Oktober 2024

Diogo Jota mencetak gol pada laga Crystal Palace vs Liverpool di pekan ke-7 Premier League 2024/2025 (c) AP Photo/Ian Walton

Liverpool (4-2-3-1): Kelleher; Robertson, Van Dijk, Konate, Alexander-Arnold; Mac Allister, Gravenberch; Diaz, Szoboszlai, Salah; Nunez.

Pelatih: Arne Slot.

Info skuad: Harvey Elliott (cedera), Alisson Becker (cedera), Federico Chiesa (meragukan).

Chelsea (4-2-3-1): Sanchez; Veiga, Colwill, Disasi, Gusto; Fernandez, Caicedo; Sancho, Palmer, Madueke; Jackson.

Pelatih: Enzo Maresca.

2 dari 6 halaman

Head to Head Liverpool vs Chelsea

Article image:Prediksi Liverpool vs Chelsea 20 Oktober 2024

Premier League 2024/2025: Pemain Chelsea, Cole Palmer, di akhir laga Chelsea vs Brighton pada pekan ke-6 (c) AP Photo/Kin Cheung

Rekor pertemuan di Premier LeagueLiverpool menang: 24Seri: 19Chelsea menang: 21.

5 pertemuan terakhir25/02/24 Chelsea 0-1 Liverpool (EFL Cup) - extra time01/02/24 Liverpool 4-1 Chelsea (Premier League)13/08/23 Chelsea 1-1 Liverpool (Premier League)05/04/23 Chelsea 0-0 Liverpool (Premier League)21/01/23 Liverpool 0-0 Chelsea (Premier League).

5 pertandingan terakhir Liverpool (M-M-M-M-M)21/09/24 Liverpool 3-0 Bournemouth (Premier League)26/09/24 Liverpool 5-1 West Ham (EFL Cup)28/09/24 Wolverhampton 1-2 Liverpool (Premier League)03/10/24 Liverpool 2-0 Bologna (Liga Champions)05/10/24 Crystal Palace 0-1 Liverpool (Premier League).

5 pertandingan terakhir Chelsea (M-M-M-M-S)21/09/24 West Ham 0-3 Chelsea (Premier League)25/09/24 Chelsea 5-0 Barrow (EFL Cup)28/09/24 Chelsea 4-2 Brighton (Premier League)04/10/24 Chelsea 4-2 Gent (Conference League)06/10/24 Chelsea 1-1 Nottingham Forest (Premier League).

View publisher imprint