5 Peserta Piala Asia 2023 dengan Skuad 100 Persen dari Liga Domestik: Mampukah 'Local Pride' Arab Saudi Berjaya? | OneFootball

5 Peserta Piala Asia 2023 dengan Skuad 100 Persen dari Liga Domestik: Mampukah 'Local Pride' Arab Saudi Berjaya? | OneFootball

Icon: Bola.net

Bola.net

·10 Januari 2024

5 Peserta Piala Asia 2023 dengan Skuad 100 Persen dari Liga Domestik: Mampukah 'Local Pride' Arab Saudi Berjaya?

Gambar artikel:5 Peserta Piala Asia 2023 dengan Skuad 100 Persen dari Liga Domestik: Mampukah 'Local Pride' Arab Saudi Berjaya?

Bola.net - Piala Asia 2023 bakal dimeriahkan oleh pemain-pemain bintang yang bermain di klub top Eropa. Namun, ada lima negara peserta Piala Asia 2023 yang mengandalkan 100 pemain dari liga domestik mereka.

Timnas Jepang jadi negara yang bertumpu pada pemain abroad (yang bermain di luar negeri). Dari daftar 26 pemain Jepang di Piala Asia 2023, hanya lima nama yang kini bermain di liga domestik.


Video OneFootball


Timnas Indonesia juga mengandalkan banyak pemain abroad. Dari 26 pemain yang dipilih Shin Tae-yong untuk membela Timnas Indonesia, ada 11 pemain yang kini bermain di luar negeri termasuk di klub Premier League.

Namun, berbeda dengan Jepang dan Indonesia, ada lima negara yang 100 persen pemain mereka diambil dari liga domestik. Negara mana saja dan apakah mereka bakal mampu bersaing?

1 dari 5 halaman

Timnas India

Sunil Chhetri (c) AFP

Tim pertama yang memakai jasa 100 persen pemain dari liga domestik adalah Timnas India. Pelatih Igor Stimac memilih tujuh pemain dari klub lokal Mohun Bagan.

Mohun Bagan adalah juara Indian Super League musim 2022/2023. Mereka juga sukses meraih gelar Durand Cup. Jadi, wajar jika banyak pemain Mohun Bagan dapat panggilan dari Timnas India.

Pada daftar pemain Timnas India, ada nama Sunil Chhetri. Dia adalah penyerang berusia 39 tahun, pemain tertua di Piala Asia 2023. Sunil Chhetri sudah mencetak 93 gol untuk Timnas India.

2 dari 5 halaman

Timnas Qatar

Timnas Qatar jelang duel lawan Ekuador di laga pembuka Grup A Piala Dunia 2022 di Al Bayt Stadium, Al Khor, Qatar, Minggu (20/11/2022) malam WIB. (c) AP Photo/Ariel Schalit

Sang juara bertahan Piala Asia, sekaligus tuan rumah, akan tampil dengan 100 persen amunisi dari liga domestik. Al Sadd jadi klub yang paling banyak mengirim pemain ke Timnas Qatar.

Al Sadd mengirim 11 pemain mereka ke Timnas Qatar. Salah satu pilar Al Sadd yang dibawa ke Piala Asia 2023 adalah Hassan Al-Haydos, pemain 33 tahun yang jadi kapten tim.

Timnas Qatar jadi unggulan di Piala Asia 2023 ini. Sebagai tuan rumah, mereka tentu punya keunggulan dengan dukungan dari fans mereka.

3 dari 5 halaman

Timnas Vietnam

Timnas Vietnam di FIFA Matchday Oktober 2023 (c) AP Photo/Ahn Young-joon

Vietnam diperkuat 100 persen pemain dari liga domestik. Pelatih Philippe Troussier tak melirik satu pemain Vietnam yang kini bermain untuk Yokohama FC yakni Nguyeng Cong Phuong.

Pemain 28 tahun sempat jadi andalan Timnas Vietnam pada era pelatih Park Hang-seo. Namun, karena menit bermain yang minim bersama Yokohama FC, Cong Phuong tidak dipanggil Philippe Troussier.

Cong Anh Ha Noi jadi klub yang paling banyak menyumbang pemain ke Timnas Vietnam. Klub yang terafiliasi dengan kepolisian itu menyumbang tujuh pemain, salah satunya kiper naturalisasi Filip Nguyen.

4 dari 5 halaman

Timnas Uni Emirat Arab U-23 (c) AFP

Prestasi terbaik Uni Emirat Arab di Piala Asia adalah meraih posisi runner-up pada 1996 lalu. Namun, mereka sangat sering ambil bagian di Piala Asia (11 kali).

Pada edisi 2023 ini, Uni Emirat Arab punya skuad 100 persen dari liga domestik. Saat ini Uni Emirat Arab dilatih Paulo Bento, pelatih yang memimpin Korea Selatan di Piala Dunia 2022 lalu.

Al-Jazira jadi klub yang paling banyak menyumbang pemain ke skuad Uni Emirat Arab (7 pemain), salah satunya Ali Mabkhout. Dia punya 113 caps dan sudah bikin 84 gol untuk negaranya.

5 dari 5 halaman

Timnas Arab Saudi

Roberto Mancini ketika diperkenalkan sebagai pelatih baru Timnas Arab Saudi. (c) AP Photo

Arab Saudi menjadi salah satu kandidat juara Piala Asia 2023. Merujuk pada simulasi yang dibuat Opta, Arab Saudi jadi unggulan kelima juara dengan peluang 10,6 persen.

Arab Saudi mengandalkan 100 persen pemain dari liga domestik, Saudi Pro League. Saat ini, Saudi Pro League jadi salah satu liga terkuat di Asia.

Al Hilal menyumbang pemain terbanyak untuk Arab Saudi. Pelatih Roberto Mancini memanggil delapan pemain Al Hilal ke Timnas Arab Saudi. Lalu, ada tujuh pemain Al Nassr yang dipanggil Mancini ke Timnas Arab Saudi.

Lihat jejak penerbit