Bola.com
·19 Maret 2025
Adu Tajam Lini Depan Australia Vs Timnas Indonesia: Janji Lebih Menyerang, Patrick?

Bola.com
·19 Maret 2025
Bola.com, Jakarta - Pertandingan antara Australia dan Timnas Indonesia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup C akan berlangsung di Sydney Football Stadium pada Kamis, 20 Maret 2025, pukul 16.10 WIB. Menarik untuk dinanti bagaimana perang lini depan kedua kesebelasan.
The Socceroos saat ini berada di posisi kedua klasemen Grup C dengan 7 poin dari 6 pertandingan dengan catatan 1 kemenangan, 1 kekalahan, dan 4 kali imbang. Mereka menunjukkan performa solid, termasuk hasil imbang melawan Jepang dan Arab Saudi.
Advertisement
Sementara itu, Timnas Indonesia berada di peringkat ketiga dengan 6 poin dan memiliki peluang untuk naik ke posisi kedua jika meraih kemenangan. Di bawah pelatih baru Patrick Kluivert, Timnas Indonesia diperkirakan akan bermain dengan formasi 3-4-3 atau 4-3-3, menekankan penguasaan bola dan serangan cepat.
Tim ini juga telah melakukan penyegaran dengan menambah beberapa pemain diaspora yang berpengalaman. Joey Pelupessy, Emil Audero, dan Dean James merupakan tiga nama yang akan meramaikan persaingan di Timnas Indonesia.