Stats Perform
·20 April 2019
Stats Perform
·20 April 2019
Agen Nicolas Tagliafico mengisyaratkan kuat kemungkinan pemain Ajax Amsterdam dan tim nasional Argentina itu hengkang ke Inter Milan.
Nerazzurri sudah masyhur dikenal sebagai salah satu tempat favorit pemain Argentina, dan pemain yang berposisi sebagai bek kiri itu sudah lama dipandang sebagai solusi untuk masalah klub di bek sayap.
"Inter dan sepakbola Italia selalu menjadi destinasi yang atraktif bagi pemain-pemain Argentina," ujar Ricardo Schlieper kepada FC Inter News.
"Mari tidak melupakan, seperti yang sudah dikatakan sebelumnya, bahwa kami adalah orang Italia yang berbicara bahasa Spanyol. Semuanya terasa sangat akrab. Seperti berada di rumah."
Tagliafico bermain impresif musim ini dengan mencetak lima gol dan enam assist untuk Ajax, membantu klub menembus semi-final Liga Champions.
Selain Tagliafico, Inter juga dikaitkan dengan bek Manchester City, Danilo, untuk mengurasi masalah di sektor bek sayap.