Stats Perform
·25 Mei 2018
Stats Perform
·25 Mei 2018
Penyerang flamboyan asal Brasil yang kini berkarier di Tiongkok bersama Tianjin Quanjian, Alexandre Pato, mengungkap hasratnya untuk pulang ke AC Milan.
Pato memang merasakan puncak kariernya bersama Milan. Mengabdi selama enam musim lamanya, Si Bebek persembahkan 63 gol plus satu gelar Scudetto dan Piala Super Italia.
Pemain berusia 28 tahun itu lantas mengaku siap kembali, jika Milan memang membutuhkannya untuk arungi kompetisi musim depan.
"Apakah saya akan kembali [ke Milan]? Mereka pemilik asal Tiongkok dan saya suka sepakbola Italia. Selain itu saya jatuh cinta pada Milan dan pada kota ini, jadi saya tidak bisa bilang tidak," ujar Pato, seperti dikutip La Gazzetta dello Sport.
"Saya masih memiliki sisa setahun setengah dalam kontrak saya [bersama Quanjian]. tapi jangan pernah berkata tidak. Jika [Gennaro] Gattuso menghubungi saya, saya akan merekomendasikan seorang penyerang bagus padanya," pungkasnya.
Pato kini menjalani musim keduanya bersama Quanjian, dengan total mengoleksi 22 gol dari 33 penampilannya di semua ajang.
Langsung