Stats Perform
·27 Oktober 2018
Stats Perform
·27 Oktober 2018
Setelah tampil gemilang sekian lama di Serie A Italia -- terutama kala membela Napoli -- Allan akhirnya mendapatkan panggilan perdananya dari timnas Brasil.
Sempat dirumorkan bakal jadi oriundi terbaru timnas Italia, gelandang berusia 27 tahun tersebut buru-buru disertakan pelatih Brasil, Tite, dalam 23 pemain yang disiapkannya lakoni jeda internasional pada 16 dan 20 November.
Allan pun mengaku lega akhirnya mendapat panggilan tersebut. Dia lantas berterima kasih pada Napoli, yang telah mewujudkan impiannya mengenakan seragam Seleccao.
"Ini melahirkan rasa sukacita yang luar biasa! Saya sangat emosional dengan pemanggilan ini," ungkap Allan, seperti dikutip laman resmi I Partenopei.
"Saya sungguh-sungguh berterima kasih pada semua orang di Napoli: klub, pelatih, dan rekan setim yang berbagi kebahagiaan dengan saya di sini," pungkas eks pemain Udinese tersebut.
Berikut skuat terbaru Brasil untuk jeda internasional pada November esok:
Kiper: Alisson (Liverpool), Ederson (Manchester City), Gabriel Brazao (Cruzeiro).
Bek: Danilo (Manchester City), Fabinho (Brazil), Filipe Luis (Atletico Madrid), Marcelo (Real Madrid), Miranda (Inter), Marquinhos (Paris Saint-Germain), Pablo (Bordeaux), Dede (Cruzeiro).
Gelandang: Allan (Napoli), Arthur (Barcelona), Casemiro (Real Madrid), Paulinho (Guangzhou Evergrande), Philippe Coutinho (Barcelona), Wallace (Hannover).
Penyerang: Douglas Costa (Juventus), Roberto Firmino (Liverpool), Gabriel Jesus (Manchester City), Neymar (Barcelona), Richarlison (Everton), Willian (Chelsea).