Stats Perform
·14 Juni 2020
Stats Perform
·14 Juni 2020
Pelatih Inter Milan, Antonio Conte, merasa timnya tidak layak tersingkir seraya memuji penampilan impresif penjaga gawang Napoli, David Ospina.
Inter ditahan imbang Napoli dengan skor 1-1 pada leg kedua semi-final Coppa Italia di Stadion San Paolo, Minggu (14/6) dini hari WIB.
Nerazzurri unggul cepat sejak menit kedua melalui gol tendangan bebas Christian Eriksen. Namun, Napoli mampu menyamakan skor via Dries Mertens lewat skema serangan balik cepat pada menit ke-41.
Dengan hasil tersebut, Inter tereliminasi setelah kalah agregat 2-1. Soalnya pada pertemuan pertama, tim biru-hitam menelan kekalahan 1-0 di San Siro, Maret lalu.
“Dari dua pertandingan itu, kami sebetulnya layak mendapatkan hasil yang lebih baik,” ucap Conte kepada Rai Sport, pasca-laga.
“Kami hanya menciptakan sedikit celah. Ini adalah sepakbola yang ingin kami mainkan. Kami menciptakan banyak peluang dan tampil agresif.”
“Ya, kami seharusnya lebih klinis di depan gawang lawan, tetapi [David] Ospina ajaib, dia tampil luar biasa.”
“Gol lawan yang mengecewakan dalam situasi yang seharusnya bisa kami hindari.”
“Gelas saya sudah setengah penuh [optimistis]. Kami memiliki 18 upaya untuk mencetak gol. Ospina adalah pemain terbaik dalam laga ini.”
“Kami menerapkan apa yang kami kerjakan dalam latihan. Sangat mengecewakan bagi para pemain untuk tidak lolos ke final.”
“Berdasarkan apa yang kami lakukan selama 180 menit, kami seharusnya layak ada di sana,” pungkasnya.
Kini, Inter mengalihkan fokus ke “restart” Serie A. Skuad arahan Conte akan menjamu Sampdoria pada pekan ke-26, Senin (22/6) dini hari WIB.