Bola.com
·5 Maret 2025
Bak Kacang Tak Lupa Kulitnya, Frets Butuan Undang SSB Almamaternya Menyaksikan Laga Malut United Kontra Arema FC

Bola.com
·5 Maret 2025
Bola.com, Jakarta - Ibarat peribahasa kacang tak lupa kulitnya. Itu yang dilakukan Frets Butuan untuk menghormati SSB Adidas Eklesia yang mendidiknya jadi pesepakbola andal di Liga 1.
Apresiasi yang dilakukan pemain Malut United itu dengan mengundang sekitar 40 siswa SSB tersebut pada laga kandang melawan Arema FC di Stadion Gelora Kie Raha Ternate, Selasa (4/3/2025) lalu.
Sebagian siswa yang juga adik kelas Frets Butuan dilibatkan sebagai anak gawang di partai tersebut. Separuh lainnya dapat kehormatan duduk di tribun VIP bersama penonton lainnya.
Yang menarik, semua siswa SSB Adidas Eklesia dan para wali murid didatangkan langsung dari Jailolo, Halmahera Barat, Maluku Utara untuk menyeberangi selat ke Ternate.
"Saya merasa senang bisa membantu mereka bisa menyaksikan pertandingan Malut United di Ternate. SSB Adidas adalah tempat saya memulai belajar sepakbola dan saya tidak akan lupa dari mana saya berasal," ucap Frets Butuan.