Bek Barcelona Daniel Alves "Sungkem" Ke Sang Rival Karim Benzema: Sangat Layak Ballon D'Or! | OneFootball

Bek Barcelona Daniel Alves "Sungkem" Ke Sang Rival Karim Benzema: Sangat Layak Ballon D'Or! | OneFootball

Icon: Stats Perform

Stats Perform

ยท7 Mei 2022

Bek Barcelona Daniel Alves "Sungkem" Ke Sang Rival Karim Benzema: Sangat Layak Ballon D'Or!

Gambar artikel:Bek Barcelona Daniel Alves "Sungkem" Ke Sang Rival Karim Benzema: Sangat Layak Ballon D'Or!

Fullback Barcelona Daniel Alves berpendapat bahwa striker veteran Real Madrid Karim Benzema sangat layak memenangkan titel Ballon d'Or edisi terkini.

Benzema memimpin Los Blancos menjuarai La Liga Spanyol musim ini dan menginspirasi kebangkitan sensasional timnya kala menyingkirkan Manchester City untuk merangsek ke fase final Liga Champions 2021/22.


Video OneFootball


Banyak pandit sepakbola bersepakat, ini adalah musimnya Benzema dan pemain internasional Prancis itu sedang berada di puncak kariernya memasuki usia 34 tahun.

Tak terkecuali Alves. Meski Benzema adalah rival sengitnya di Madrid, namun fullback Brasil itu mengakui kedigdayaan Benzema untuk mengamankan gelar pribadi prestisius bagi para pesepakbola itu.

"Benzema sangat layak memenangkan Ballon d'Or," kata Alves.

Dalam kesempatan yang sama, Alves juga membicarakan mengenai laju Barca sepanjang musim ini. Dalam pandangannya, sangat penting bagi tim kesayangannya ini untuk terus mengasah mental mereka.

Klub Catalans dipastikan gagal menutup musim 2021/22 dengan torehan trofi setelah tersingkir di Liga Europa, Copa del Rey dan gagal bersaing dengan Madrid di La Liga.

"[Barca] perlu untuk meningkatkan diri dari segi mentalitas. Para pemain juga perlu untuk menjadi lebih kuat lagi," sambung mantan bek Juventus dan PSG tersebut.

Kontrak Alves di Camp Nou berakhir pada musim panas mendatang. Di usianya yang menginjak angka 39, Alves masih merasa butuh menit bermain lebih banyak alih-alih pensiun.

"Saya tidak melihat pada usia, saya melihat pada hasrat yang saya miliki," tegas Alves.