Stats Perform
·25 Juni 2019
Stats Perform
·25 Juni 2019
Napoli mengecam laporan sejumlah media yang mengklaim Carlo Ancelotti setuju untuk menjual Allan dan Lorenzo Insigne, menyebutnya sebagai "hoax besar musim ini".
Gelandang Brasil, Allan dan bintang Italia, Insigne adalah dua pemain paling berharga yang dimiliki oleh Napoli dan belakangan diisukan akan dijual. Sejauh ini Paris Saint-Germain disebut menyatakan minat.
Sebuah laporan Gazzetta dello Sport mengklaim Ancelotti telah memberikan lampu hijau kepada para petinggi Napoli untuk menjual beberapa pemain demi mendapatkan dana untuk memboyong Kostas Manolas, James Rodriguez dan Hirving Lozano.
Namun Napoli langsung bergerak untuk membungkam spekulasi tersebut, Senin (24/6) dan menegaskan kedua pemain tersebut tidak untuk dijual.
"Gazza [Gazzetta] menuliskan bahwa Ancelotti telah mengatakan OK terhadap penjualan Allan dan Insigne," tulis Napoli melalui laman Twitter.
"Kami bisa menyebutnya sebagai hoax besar pertama musim ini. Para pemain Napoli tidak untuk dijual, dan tidak ada tawaran yang layak telah datang. Jika ada tawaran yang datang, mereka akan dievaluasi."
Allan bermain sebanyak 33 kali di Serie A musim 2018/19 dengan Napoli finis sebagai runner-up, sementara Insigne tampil 28 kali dan menyumbangkan 10 gol.