90min
·25 Maret 2024
90min
·25 Maret 2024
DFB (Federasi Sepak Bola Jerman) telah memulai proses negosiasi perpanjangan kontrak dengan Julian Nagelsmann. Kontrak Nagelsmann dengan Timnas Jerman akan habis pada akhir Euro 2024.
“Kami memiliki keinginan yang besar (untuk memperpanjang kontrak Nagelsmann). Kami memiliki tim dengan kualitas tinggi, hubungan yang positif, dialog dengan intensitas tinggi sedang berlangsung,” ucap Bernd Neuendorf – Presiden DFB – dikutip dari ZDF.
Nagelsmann mulai melatih Timnas Jerman sejak September 2023, menggantikan Hansi Flick. Sejak saat itu, ia memiliki catatan dua kemenangan, satu seri, dan dua kekalahan dalam lima pertandingan. Kekhawatiran yang dirasakan akibat kekalahan 2-3 dari Turkiye dan 0-2 dari Austria nampak sirna berkat kemenangan 2-0 atas Prancis.
Mantan pelatih Bayern Munchen itu juga mendapat sorotan positif setelah berhasil meyakinkan Toni Kroos untuk kembali ke skuad Timnas Jerman. Selain itu, perubahan taktik dengan menempatkan Florian Wirtz dan Jamal Musiala sebagai kunci dalam skema serangannya membuat sang pelatih kembali menjadi bahan pembicaraan.
Langsung
Langsung
Langsung