Fans Timnas Indonesia Diminta Move On, Dukung Penuh Patrick Kluivert | OneFootball

Fans Timnas Indonesia Diminta Move On, Dukung Penuh Patrick Kluivert | OneFootball

Icon: Bola.net

Bola.net

·18 Januari 2025

Fans Timnas Indonesia Diminta Move On, Dukung Penuh Patrick Kluivert

Gambar artikel:Fans Timnas Indonesia Diminta Move On, Dukung Penuh Patrick Kluivert

Bola.net - Pergantian pelatih Timnas Indonesia dari Shin Tae-yong ke Patrick Kluivert masih menjadi perbincangan hangat di kalangan pecinta sepak bola Tanah Air. Meski begitu, mantan pelatih Persik Kediri, Agus Yuwono, mengajak seluruh penggemar untuk memberikan dukungan penuh kepada pelatih asal Belanda tersebut.

Kluivert sudah memaparkan beberapa rencana strategis untuk tim Merah Putih. Namun, pro dan kontra tak terhindarkan, terutama mengingat kesuksesan Shin Tae-yong (STY) yang meski belum mempersembahkan trofi, dinilai berhasil membawa perubahan positif bagi sepak bola Indonesia.


Video OneFootball


Kritik terhadap Kluivert mulai mencuat bahkan sebelum dia resmi ditunjuk oleh PSSI. Sebab, ada sisi negatif dalam rekam jejaknya, termasuk keterlibatannya dalam kasus judi online dan masalah finansial pribadi.

Agus Yuwono mengajak publik untuk lebih optimistis dan mendukung keputusan yang telah diambil oleh federasi.

Lihat jejak penerbit