Gelandang Persija Jakarta Marc Klok Berlatih Bersama Irfan Bachdim & Melvin Platje | OneFootball

Gelandang Persija Jakarta Marc Klok Berlatih Bersama Irfan Bachdim & Melvin Platje | OneFootball

Icon: Stats Perform

Stats Perform

ยท5 Juni 2020

Gelandang Persija Jakarta Marc Klok Berlatih Bersama Irfan Bachdim & Melvin Platje

Gambar artikel:Gelandang Persija Jakarta Marc Klok Berlatih Bersama Irfan Bachdim & Melvin Platje

Gelandang Persija Jakarta Marc Klok, tak lagi berlatih sendirian. Sejak beberapa waktu lalu, ia menjalani latihan bersama pemain PSS Sleman Irfan Bachdim, dan pilar Bali United Melvin Platje, di lapangan dekat kediamannya.

Alasan Klok, latihan bareng dengan mereka karena rumahnya berdekatan. Semenjak kompetisi dihentikan akibat pandemi virus corona, ketiga pemain tersebut berada di Bali.


Video OneFootball


"Sudah beberapa hari latihan di lapangan dekat rumah bersama dua teman saya, Irfan Bachdim dan Melvin Platje. Kebetulan rumah mereka tidak jauh dari rumah saya," ujar Klok dikutip laman resmi klub.

Selain itu, Klok menyatakan ada rasa berbeda saat berlatih dengan Bachdim dan Platje. Ia merasa lebih senang, karena sudah mulai jenuh berlatih sendirian di rumah.

"Karena latihan sendiri setiap hari juga sedikit bosan. Dengan adanya mereka tentunya membuat motivasi lebih bagus. Jadi kami bisa menjalani latihan yang sangat bagus," ucapnya.

Kendati begitu, Klok menegaskan tak melupakan protokol kesehatan yang diberikan pemerintah saat latihan bersama. Langkah ini dilakukan untuk mencegah terinfeksi virus corona.

"Tentu ini selalu saya perhatikan. Saya pastinya selalu memberikan jarak saat latihan bersama Bachdim dan Platje. Selepas latihan langsung mandi dan bersih-bersih," katanya.

Klok gabung dengan Persija pada awal musim ini. Sebelum Liga 1 2020 dihentikan dengan status force majeure, Maret lalu, pria berusia 27 tahun tersebut tampil sebanyak dua kali.