Stats Perform
·9 Mei 2020
Stats Perform
·9 Mei 2020
Giorgio Chiellini mengatakan Mario Balotelli layak mendapatkan tamparan karena sikapnya saat Piala Konfederasi 2013 bersama tim nasional Italia.
Azzurri kalah 4-2 dari Brasil di babak grup, hingga akhirnya menempati posisi tiga - dan bek veteran tersebut mengatakan Balotelli tidak membantu tim dalam kekalahan di awal turnamen.
Pelatih timnas Italia Roberto Mancini baru-baru ini mengatakan pintu terbuka bagi Balotelli untuk kembali memperkuat negaranya, tetapi penyerang kontroversial itu baru mendapat tiga caps dalam lima tahun terakhir.
"Balotelli adalah orang yang negatif dengan tanpa hormat pada tim," tulis Chiellini dalam autobiografinya yang akan segera rilis, seperti yang ia konfirmasi ke La Reppublica.
“Pada 2013, di Piala Konfederasi melawan Brasil, dia tidak membantu sama sekali. Dia layak ditampar.
"Seseorang berpikir dia berada di antara lima pemain terbaik dunia, saya tidak akan pernah berpikir dia bisa berada di sepuluh atau 20 besar."
Chiellini juga menyerang mantan rekannya di Juventus, yang juga pernah membela Inter Milan, Felipe Melo.
"Felipe Melo bahkan lebih buruk: paling buruk di antara yang terburuk. Saya tidak tahan dengan orang yang tidak menghormati, mereka yang selalu bertentangan dengan prinsip saya. Selalu ada pertengkaran dengan dia. Saya memberitahu pelatih: dia apel busuk.
“Saya tidak menyimpan dendam atau peduli lagi tentang hal ini, jika saya harus menyampaikan sesuatu kepada mereka, saya akan melakukannya. Saya bukan sahabat semua orang tetapi hanya mereka berdua yang melewati batas.
"Masalahnya bukan Anda bermain baik atau buruk atau jika Anda menjalani hari buruk, tetapi Anda kurang menghormati dan tidak memiliki hati. Sekali tidak apa-apa, jika terjadi lagi maka tidak bisa demikian."
Bek tangguh tersebut tidak diragukan akan semakin dicintai oleh fans Bianconeri dengan bukunya, yang juga dituliskan bagaimana ia membenci rival sejati klub, Inter.
"Saya membenci mereka sebagaimana Michael Jordan membenci Pistons, mustahil untuk tidak membenci mereka.
"Kebencian dalam koridor olahraga merupakan hal esensial dalam sepakbola."
Sejak bergabung dari Roma pada 2005, Chiellini yang kini berusia 35 tahun telah bermain lebih dari 500 pertandingan bersama Si Nyonya Tua.