Harry Maguire Yakin Duetnya Dengan Victor Lindelof Akan Membaik | OneFootball

Harry Maguire Yakin Duetnya Dengan Victor Lindelof Akan Membaik | OneFootball

Icon: Stats Perform

Stats Perform

·13 Februari 2020

Harry Maguire Yakin Duetnya Dengan Victor Lindelof Akan Membaik

Gambar artikel:Harry Maguire Yakin Duetnya Dengan Victor Lindelof Akan Membaik

Kapten Manchester United Harry Maguire meyakini duetnya dengan Victor Lindelof di lini belakang akan membaik seiring berjalannya waktu.

Maguire menemani Lindelof di posisi bek sentral setelah mengamankan transfer dari Leicester City untuk rekor pembelian seorang bek pada bursa transfer musim panas kemarin.


Video OneFootball


Duet keduanya mampu menghasilkan tujuh clean sheet dalam sembilan pertandingan terakhir, dan Maguire optimistis dengan masa depan.

“Sejauh ini berjalan brilian [bermain dengan Victor],” kata Maguire kepada laman resmi klub. “Kami menjalani musim yang bagus hingga sekarang. Ketika Anda menggalang kerja sama, itu butuh waktu. Saya sedang mempelajari permainannya dan dia juga mempelajari saya, dan saya pikir kami semakin membaik.

“Kami sekarang meraih lebih banyak clean sheet ketimbang di awal musim dan kami bukanlah tim yang tidak benar-benar diserang bertubi-tubi oleh lawan. Kami memang sempat buruk dalam set-plays saat bertahan dan kami kebobolan beberapa gol dari luar kotak penalti, namun kami tidak benar-benar mendapati pertandingan di mana David [De Gea] harus membuat lima atau enam penyelamatan, terlepas dari leg kedua Piala Liga melawan [Manchester] City, waktu itu David tampil brilian.

“Kerja sama kami tengah dibangun dan saya pikir itu akan semakin baik dan mulai mendulang lebih banyak clean sheet seperti yang akhir-akhir ini kami lakukan.”

Sementara itu, Lindelof menambahkan: “Ini menyenangkan untuk bermain dengan Harry. Dia adalah pemain fantastis dan ini luar biasa untuk berpasangan dengan dia.

“Kami ingin memenangkan lebih banyak pertandingan dan saya kira, untuk setiap pertandingan yang kita mainkan bersama, kami menjadi lebih baik. Mudah-mudahan kami bisa terus berkembang dan membantu tim meraih lebih banyak clean sheet dan mendulang lebih banyak poin.”

United akan kembali berlaga pada Selasa (18/2) dini hari WIB mendatang dengan bertandang ke markas Chelsea dalam lanjutan Liga Primer Inggris matchday ke-26.