Bola.net
·7 November 2024
Bola.net
·7 November 2024
Bola.net - Chelsea sukses menghajar FC Noah dengan skor telak 8-0 dalam laga matchday 3 League Phase UEFA Conference League 2024/2025 yang dihelat di Stamford Bridge, Jumat (8/11/2024) dini hari WIB.
Joao Felix dan Christopher Nkunku masing-masing memborong dua gol. Sementara itu, empat gol Chelsea lainnya dibagi rata oleh Tosin Adarabioyo, Marc Guiu, Axel Disasi, dan Mykhailo Mudryk.
Chelsea yang sangat dominan pun kini bertengger kokoh di puncak klasemen League Phase dengan raihan poin sempurna, 9 dari tiga pertandingan.
Simak ulasan pertandingan selengkapnya di bawah ini.
1 dari 4 halaman
Selebrasi Tosin Adarabioyo dalam laga UEFA Conference League antara Chelsea vs Noah, Jumat (8/11/2024). (c) AP Photo/Frank Augstein
Chelsea sudah unggul 4-0 ketika laga baru berjalan 21 menit. Gol-gol Chelsea masing-masing dicetak Adarabioyo (12'), Guiu (13'), Disasi (18'), dan Joao Felix (21').
Meski sudah unggul empat gol, Chelsea masih belum mau mengendurkan agresivitas mereka. Hasilnya, Mudryk sukses menambah keunggulan timnya menjadi 5-0 di menit ke-39.
Hanya dua menit berselang, Chelsea mencetak gol keenam mereka, sekali lagi lewat aksi Joao Felix. Keunggulan 6-0 Chelsea bertahan hingga turun minum.
2 dari 4 halaman
Aksi Christopher Nkunku dalam laga UEFA Conference League antara Chelsea vs Noah, Jumat (8/11/2024). (c) AP Photo/Frank Augstein
Kembali dari kamar ganti, Enzo Maresca membuat perubahan dengan memasukkan Kiernan Dewsbury-Hall dan Cesare Casadei. Agresivitas tuan rumah mengalami penurunan cukup signifikan.
Meski masih mendominasi permainan dan menciptakan sejumlah peluang, tetapi Chelsea tak mampu menambah keunggulan mereka.
Chelsea akhirnya kembali mencetak gol di menit ke-69 lewat aksi Nkunku. Bomber asal Prancis itu mencetak gol keduanya di menit ke-76, kali ini lewat eksekusi penalti.
Tak ada gol tambahan yang tercipta di sisa waktu. Skor 8-0 untuk kemenangan Chelsea menjadi hasil akhir laga ini.