Bolasport.com
·20 September 2023
Bolasport.com
·20 September 2023
BOLASPORT.COM - Hasil Inter Miami pada laga terbaru memperlihatkan jika Lionel Messi kembali hanya untuk cedera lagi meski The Herons tetap bisa menang telak.
Inter Miami berhasil mengalahkan Toronto FC pada laga lanjutan Major League Soccer (MLS) di Stadion DRV PNK, Kamis (21/9/2023).
Suporter Inter Miami dibuat senang saat mengetahui starting line-up yang dipasang oleh Gerardo Martino.
Setelah absen penuh di laga sebelumnya, Lionel Messi akhirnya bisa tampil sebagai starter di laga versus Toronto FC.
Akan tetapi, kehadiran Lionel Messi di atas lapangan hanya bersifat sementara.
Gerardo Martino harus menarik striker andalannya kala laga memasuki menit ke-37.
Tiga menit sebelumnya, Jordi Alba lebih dahulu harus digantikan oleh Noah Allen.
Cedera Messi dan Alba menjadi masalah yang perlu diperiksa lebih lanjut oleh Inter Miami.
Meski kehilangan dua pemain terbaik, The Herons tidak langsung terpuruk.
Pasukan Gerardo Martino berhasil memimpin pertama kali lewat sang gelandang, Facundo Farias (menit ke-45+3).
Keunggulan pada babak pertama meningkatkan optimisme The Herons pada babak kedua.
Hasilnya, Robert Taylor yang menjadi pengganti Messi langsung menggandakan keunggulan pada menit ke-54.
Gol Robert Taylor dicetak sang penyerang dengan memanfaatkan assist Noah Allen.
Pada menit ke-73, giliran Robert Taylor yang bertugas sebagai pemberi assist.
Berkat bantuan sang striker, Benjamin Cremaschi mampu memantapkan kemenangan tuan merah menjadi 3-0.
Inter Miami masih bisa menggila jelang pertandingan melawan Toronto FC berakhir.
Robert Taylor kembali membobol gawang Tomas Romero pada menit ke-87 dengan memanfaatkan assist Farias.
Kemenangan ini menjaga harapan anak asuhan Tata Martino untuk lolos ke babak play-off MLS musim ini.
The Herons saat ini menghuni peringkat ke-13 di klasemen sementara MLS wilayah Timur.
Untuk lolos secara otomatis, Messi dan kawan-kawan perlu finis di urutan ke-6 pada klasemen akhir.
Inter Miami 4-0 Toronto FC (Facundo Farias 45+3', Robert Taylor 54' 87', Benjamin Cremaschi 73')
Susunan pemain:
Inter Miami (5-3-2): 1-Drake Callender; 2-DeAndre Yedlin, 6-Tomas Aviles (3-Dixon Arroyo 65'), 27-Sergey Krivtsov, 31-Kamal Miller, 18-Jordi Alba (32-Noah Allen 34'); 41-David Ruiz (30-Benjamin Cremaschi 65'), 5-Sergio Busquets; 11-Facundo Farias; 10-Lionel Messi (16-Robert Taylor 37'), 17-Josef Martinez (9-Leonardo Campana 65')
Pelatih: Gerardo Martino
Toronto FC (4-3-3): 30-Tomas Romero; 28-Raoul Petretta (81-Themi Antonoglou 69'), 4-Michael Bradley, 17-Sigurd Rosted, 19-Kobe Franklin; 21-Jonathan Osorio, 52-Alonso Coello (11-Latif Blessing 69'), 8-Victor Vazquez (23-Brandon Servania 12') (5-Franco Ibarra 26'); 24-Lorenzo Insigne, 29-Deandre Kerr (9-C.J. Sapong 69'), 10-Federico Bernardeschi
Pelatih: Terry Dunfield
Langsung