Jurgen Klopp Kirim Video Ucapan Selamat Kepada Striker Wycombe Adebayo Akinfenwa | OneFootball

Jurgen Klopp Kirim Video Ucapan Selamat Kepada Striker Wycombe Adebayo Akinfenwa | OneFootball

Icon: Stats Perform

Stats Perform

Β·14 Juli 2020

Jurgen Klopp Kirim Video Ucapan Selamat Kepada Striker Wycombe Adebayo Akinfenwa

Gambar artikel:Jurgen Klopp Kirim Video Ucapan Selamat Kepada Striker Wycombe Adebayo Akinfenwa

Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, akhirnya mengabulkan keinginan striker klub divisi tiga Liga Inggris Wycombe Wanderers, Adebayo Akinfenwa.

Terbaru, Wycombe sukses memastikan tiket promosi ke Divisi Championship seusai mengalahkan Oxford United dengan skor 2-1 pada babak play-off League One di Wembley, Selasa (14/7) dini hari WIB.


Video OneFootball


Kemenangan tersebut sekaligus menyegel promosi Wycombe ke Championship untuk kali pertama dalam sejarah 133 tahun klub didirikan.

β€œLihat, lihat, biarkan saya tenang sejenak. Pertama dan terutama, saya ingin berterima kasih kepada Tuhan, karena hari ini dia membuat hal yang mustahil menjadi mungkin," ucap Akinfenwa dalam wawancara pasca-pertandingan dengan Sky Sports.

"Empat tahun lalu saya berdiri di depan Anda dan secara teknis saya sedang menganggur.”

"Biarkan saya kasih tahu Anda sesuatu, satu-satunya orang yang bisa menghubungi saya di WhatsApp sekarang adalah [Jurgen] Klopp, jadi kami bisa merayakannya bersama. Anda mengerti? Oi!”

Tidak lama berselang, Klopp, yang mengantarkan Liverpool menjuarai Liga Primer Inggris musim 2019/20, pun menjawab permintaan Akinfenwa.

"Halo, pria besar, selamat!" kata Klopp.

β€œSaya menyaksikan pertandingan, tetapi tidak melihat wawancara pasca-pertandingan. Hendo [Jordan Henderson] atau salah satu pemain saya mengatakan kepada saya bahwa Anda menginginkan video ini. Kenapa bilang begitu? Jika Anda bisa menghubungi saya di WhatsApp, ini dia!”

"Selamat. Setidaknya kamu pernah menjadi seorang pemain di Championship di seumur hidup kamu dan sekarang akhirnya, Anda ada di sana. Bagus sekali.”

"Hebat, kemenangan besar. Bahkan pada kondisi yang tidak biasa ini, saya harap kamu merayakannya dengan benar,” pungkas Klopp.

Akinfenwa bergabung dengan Wycombe sejak 2016 setelah meninggalkan Wimbledon, tim yang ia bantu promosi setelah mengalahkan Plymouth pada final play-off League Two.

Musim ini, pria dengan berat 102 kilogram itu telah mencetak 10 gol dalam 32 penampilan. Tercatat, ia menjadi topskor klub pada era EFL [English Football League].

Meskipun demikian, kontrak Akinfenwa dengan Wycombe habis pada akhir musim dan hingga saat ini belum ada keputusan perpanjangan kontrak.

Yang menarik, lawan yang dikalahkan Wycombe, Oxford, adalah klub yang mayoritas sahamnya dimiliki oleh Menteri BUMN Erick Thohir bersama Anindya Bakrie sejak akhir 2018.