Bola.net
·16 September 2024
Bola.net
·16 September 2024
Bola.net - Manajer Arsenal Mikel Arteta mengaku dirinya sama sekali tak tahu apa-apa terkait cedera yang dialami Bukayo Saka di laga lawan Tottenham, Minggu (15/09/2024).
Arsenal bertamu ke markas Tottenham di pekan keempat Premier League 2024/2025. The Gunners kesulitan menghadapi permainan sang rival sekota.
Namun Arsenal akhirnya bisa keluar sebagai pemenang. Mereka mengalahkan Tottenham dengan skor 0-1.
Satu-satunya gol di laga itu dicetak oleh Gabriel Magalhaes. Ia mendapatkan assist dari Bukayo Saka pada menit ke-64.
Bukayo Saka merayakan golnya pada laga Arsenal vs Wolverhampton di Premier League 2024/2025 (c) AP Photo/Frank Augstein
Pada menit ke-86, Bukayo Saka ditarik keluar lapangan. Ia digantikan oleh Ethan Nwaneri.
Saka ditarik keluar karena ia tampaknya mengalami cedera. Sayangnya Mikel Arteta mengaku tak tahu cedera apa yang dialami oleh Saka.
"Saya nggak tahu. Saya melakukan dua perubahan pada pemain depan dan tiba-tiba ia terjatuh," akunya pada Sky Sports.
2 dari 4 halaman
Premier League 2024/2025: Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, di laga vs Brighton pada pekan ke-3 (c) AP Photo/Alastair Grant
Setelah itu dalam sesi konferensi pers pasca laga Tottenham vs Arsenal, Mikel Arteta sempat kembali membahas masalah cedera Bukayo Saka. Ia mengaku masih belum tahu persis cedera apa yang dialami pemain kidal tersebut.
"Saya membuat dua perubahan pada pemain depan dan tiba-tiba ia terjatuh. Jadi saya melihat bangku cadangan dan pilihan yang kami miliki," ujarnya seperti dilansir laman resmi Arsenal.
"Jadi kami harus beradaptasi. Saya tidak tahu persis apa itu, tetapi ia tidak bisa melanjutkan," tegas Arteta.
Langsung
Langsung
Langsung
Langsung
Langsung
Langsung
Langsung
Langsung
Langsung