Stats Perform
·19 Agustus 2021
Stats Perform
·19 Agustus 2021
Tottenham Hotspur menelan hasil negatif dalam lawatannya ke Portugal setelah tumbang 1-0 melawan Pacos de Ferreira di leg pertama play-off UEFA Conference League, Jumat (20/8) dini hari WIB tadi.
Spurs ‘terpaksa’ bermain di kompetisi kasta ketiga Eropa setelah finis ketujuh di ajang Liga Primer Inggris musim lalu, sedangkan Pacos berakhir di urutan kelima di Primeira Liga Portugal.
Bertanding di Estadio da Capital do Movel semalam, Spurs memainkan tiga rekrutan anyar sekaligus yakni kiper Pierluigi Gollini, bek Cristian Romero dan pemain sayap Bryan Gil.
Manajer Nuno Espirito Santo tidak menyertakan bintang-bintang utamanya sebagaimana Harry Kane, Son Heung-Min, Dele Alli hingga Eric Dier diistirahatkan di London untuk fokus ke pertandingan Liga Primer akhir pekan di markas Wolverhampton Wanderers.
Di pertandingan tadi, Spurs harus mengakui keunggulan tuan rumah setelah penyerang Lucas Silva menuntaskan umpan terobosan Nuno Santos dari tengah lapangan. Eks pemain Flamengo itu berlari membawa bola dan menaklukkan Gollini dari jarak dekat tepat sebelum turun minum.
Di babak kedua, Spurs tak bisa mengemas gol balasan sehingga harus pulang dengan kekalahan.
Mereka kini berada di ambang eliminasi dari Conference League, selagi leg kedua akan dimainkan di Tottenham Hotspur Stadium sepekan dari sekarang.
Susunan Pemain:
Pacos de Ferreira: A. Ferreira; Fonseca, Flavio, Baixinho, Antunes; Eustaquio, Carlos; Helder (Ze Uilton 71’), Santos (Matchoi 62’), Silva (Delgado 71’); Denilson (Pedro 88’).
Tottenham Hotspur: Gollini; Doherty, Carter-Vickers (Paskotsi), Romero, John (Clarke 46’), Davis; Sessegnon (Bennett 81’), Lo Celso, Winks, Gil; Scarlett.