Laporte Sindir Manchester United: Sama-Sama Boros, Si "Tetangga" Iri Sama Kesuksesan Man City | OneFootball

Laporte Sindir Manchester United: Sama-Sama Boros, Si "Tetangga" Iri Sama Kesuksesan Man City | OneFootball

Icon: Stats Perform

Stats Perform

·1 April 2022

Laporte Sindir Manchester United: Sama-Sama Boros, Si "Tetangga" Iri Sama Kesuksesan Man City

Gambar artikel:Laporte Sindir Manchester United: Sama-Sama Boros, Si "Tetangga" Iri Sama Kesuksesan Man City

Bek Manchester City Aymeric Laporte menyindir rival sekota, Manchester United, dengan mengingatkan bahwa klubnya sudah memenangi 10 trofi dalam empat tahun terakhir sementara The Red Devils tak menjuarai apa pun.

Man City menjelma menjadi hegemoni di Liga Primer Inggris selama satu dekade terakhir sementara Man United justru kesulitan mengulangi kesuksesan yang mereka nikmati di bawah Sir Alex Ferguson sejak dia pensiun pada 2013.


Video OneFootball


Laporte, yang sudah mengoleksi delapan medali juara sejak bergabung ke Man City dari Athletic Bilbao pada Januari 2018, pun curi-curi kesempatan untuk meledek sang tetangga yang ia sebut "sama borosnya".

Apa kata Laporte?

Laporte mengungkapkan pendapatnya soal hasrat menggebu Man United untuk melihat Man City kalah, dan mengisyaratkan bahwa sang rival cemburu.

"Itu sesuatu yang sangat Anda sadari. Mereka pikir tidak normal bahwa kami selalu menjuarai [sesuatu]," katanya kepada Daily Mail.

"Karena kalau tidak salah, kami sudah menjuarai 11 trofi dalam empat tahun dan itu bisa bikin orang lain sebal, tetangga kami yang belum pernah menang apa-apa contohnya."

Manchester City sebenarnya memenangkan 10 trofi, termasuk tiga gelar Liga Primer Inggris, sementara Man United belum memenangkan apa pun sejak menjuarai Liga Europa pada Mei 2017 lalu.

"Mereka [Man United] punya banyak suporter dan punya banyak orang di belakang mereka," imbuh Laporte. "Kami berada di kota yang sama. Mereka juga sama borosnya. Itu bisa bikin beberapa orang jengkel."

"Semua orang akan membela kepentingan masing-masing; saya percaya pada Man City dan semoga kami bisa menjuarai banyak trofi tahun ini."

Laporte masih mau dapat trofi lagi

City berpeluang menambah pundi-pundi prestasi mereka msuim ini, dan masih bisa menjuarai Liga Inggris, Liga Champions Eropa, dan Piala FA.

Dalam satu bulan ke depan, pasukan Pep Guardiola harus menghadapi Liverpool di dua pertandingan krusial, di Liga Inggris dan di semi-final Piala FA, serta adu kuat dengan Atletico Madrid di perempat-final Liga Champions.

"Tantangan yang menyenangkan, tetapi lebih dari itu, ia adalah sebuah kesempatan," imbuh bek timnas Spanyol kelahiran Prancis itu.

"Kami memandangnya sebagai peluang unjuk kebolehan, bahwa kami lebih baik dari tim-tim lain."