Link Live Streaming Serie A Lazio vs Juventus 31 Maret 2024 di Vidio | OneFootball

Link Live Streaming Serie A Lazio vs Juventus 31 Maret 2024 di Vidio | OneFootball

Icon: Bola.net

Bola.net

ยท30 Maret 2024

Link Live Streaming Serie A Lazio vs Juventus 31 Maret 2024 di Vidio

Gambar artikel:Link Live Streaming Serie A Lazio vs Juventus 31 Maret 2024 di Vidio

Bola.net - Lazio akan menghadapi Juventus pada pekan ke-30 Serie A 2023/2024. Pertandingan Lazio vs Juventus ini akan kick off Minggu, 31 Maret 2024, jam 00:00 WIB, siaran langsung beIN 1 dan live streaming di Vidio.

Lazio baru-baru ini telah berganti pelatih. Sementara itu, Juventus racikan Massimiliano Allegri berada dalam periode yang bisa dibilang negatif.


Video OneFootball


Lazio sekarang dipegang oleh pelatih anyar, yakni Igor Tudor. Dia adalah mantan gelandang Juventus periode 1998-2007, yang sebelumnya melatih Marseille periode 2022-2023.

Pergantian pelatih ini dilakukan setelah Lazio meraih beberapa hasil negatif, dan akhirnya Maurizio Sarri mengundurkan diri.

Bicara performa, Juventus sebenarnya tak jauh beda. Dalam delapan laga sebelum jeda internasional kemarin, Juventus cuma mampu meraih satu kemenangan.

1 dari 4 halaman

Logo Serie A (c) Spada/LaPresse via AP

Kompetisi: Serie APertandingan: Lazio vs JuventusStadion: OlimpicoHari, tanggal: Minggu, 31 Maret 2024Jam: 00.00 WIBSiaran langsung: beIN 1Live streaming: VidioLink live streaming: Klik di sini

PERHATIAN: Live streaming konten sport di Vidio bisa diakses dengan berlangganan paket Platinum atau Diamond (Platinum + Premier League). Harga paket Platinum mulai Rp39 ribu per bulan, sedangkan paket Diamond mulai Rp59 ribu per bulan. Harga bisa berubah di luar kebijakan redaksi Bola.net.

Scroll ke bawah untuk melihat statistik-statistiknya.

2 dari 4 halaman

Gelandang Lazio, Daichi Kamada menjaga bola dari pengawalan bek Juventus, Danilo pada pekan ke-4 Liga Italia 2023/2024, Sabtu (16/9/2023) WIB. (c) La Presse via AP/Fabio Ferrari

5 pertemuan terakhir16-09-2023 Juventus 3-1 Lazio (Serie A)09-04-2023 Lazio 2-1 Juventus (Serie A)03-02-2023 Juventus 1-0 Lazio (Coppa Italia)14-11-2022 Juventus 3-0 Lazio (Serie A)17-05-2022 Juventus 2-2 Lazio (Serie A).

5 pertandingan terakhir Lazio (K-K-K-K-M)27-02-24 Fiorentina 2-1 Lazio (Serie A)02-03-24 Lazio 0-1 Milan (Serie A)06-03-24 Bayern 3-0 Lazio (Liga Champions)12-03-24 Lazio 1-2 Udinese (Serie A)17-03-24 Frosinone 2-3 Lazio (Serie A).

5 pertandingan terakhir Juventus (S-M-K-S-S)18-02-24 Verona 2-2 Juventus (Serie A)25-02-24 Juventus 3-2 Frosinone (Serie A)04-03-24 Napoli 2-1 Juventus (Serie A)11-03-24 Juventus 2-2 Atalanta (Serie A)17-03-24 Juventus 0-0 Genoa (Serie A).

3 dari 4 halaman

Statistik Lazio vs Juventus

Pemain Lazio, Felipe Anderson (kiri) berusaha merebut bola dari penguasaan pemain Juventus, Fabio Miretti pada laga pekan ke-4 Liga Italia 2023/2024, Sabtu (16/9/2023) WIB. (c) LaPresse via AP/Fabio Ferrari

  • Lazio cuma menang 1 kali dalam 9 laga terakhir vs Juventus di semua kompetisi (M1 S2 K6).
  • Lazio cuma menang 3 kali dalam 9 laga terakhir di Serie A (M3 S1 K5).
  • Lazio selalu kalah dengan margin 1 gol dalam 3 laga kandang terakhir di Serie A: 1-2 vs Bologna, 0-1 vs Milan, 1-2 vs Udinese.
  • Juventus cuma menang 1 kali dalam 8 laga terakhir di Serie A (M1 S4 K3).
  • Juventus tanpa kemenangan dalam 3 laga tandang terakhir di Serie A: Kalah 0-1 vs Inter, seri 2-2 vs Verona, kalah 1-2 vs Napoli.

4 dari 4 halaman

Klasemen

Lihat jejak penerbit