Prediksi BRI Liga 1: Borneo FC vs Persis Solo 2 Maret 2025 | OneFootball

Prediksi BRI Liga 1: Borneo FC vs Persis Solo 2 Maret 2025 | OneFootball

Icon: Bola.net

Bola.net

·1 Maret 2025

Prediksi BRI Liga 1: Borneo FC vs Persis Solo 2 Maret 2025

Gambar artikel:Prediksi BRI Liga 1: Borneo FC vs Persis Solo 2 Maret 2025

Bola.net - Borneo FC menjamu Persis Solo pada laga pekan ke-25 BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Segiri, Minggu 2 Maret 2025. Laga Borneo FC vs Persis akan dimainkan mulai pukul 20.30 malam WIB, live streaming di Vidio.

Borneo FC selalu menang dengan skor 2-1 pada dua laga terakhir. Pelatih Joaquin Gomez sepertinya sudah mendapatkan ritme dan komposisi pemain yang membuatnya nyaman. Namun, Pesut Etam masih perlu memperbaiki kinerja lini belakang mereka.


Video OneFootball


Persis Solo tidak pernah kalah pada tiga laga terakhir. Setelah menang melawan Persebaya Surabaya pada pekan ke-22, Laskar Sambernyawa imbang lawan Persik Kediri dan Semen Padang. Mereka kini ada di dasar klasemen BRI Liga 1 dengan 19 poin.

Ini akan jadi pertemuan ketiga antara Borneo FC dan Persis pada musim 2024/2025. Sebelum kalah 2-3 dari Persis pada laga putaran pertama BRI Liga 1 di Stadion Manahan, Borneo FC menang 2-0 ketika berjumpa pada ajang Piala Presiden 2024 yang lalu.

Lihat jejak penerbit