REVIEW Bundesliga Jerman: Christian Strohdiek Gagalkan Kemenangan RB Leipzig | OneFootball

REVIEW Bundesliga Jerman: Christian Strohdiek Gagalkan Kemenangan RB Leipzig | OneFootball

Icon: Stats Perform

Stats Perform

·6 Juni 2020

REVIEW Bundesliga Jerman: Christian Strohdiek Gagalkan Kemenangan RB Leipzig

Gambar artikel:REVIEW Bundesliga Jerman: Christian Strohdiek Gagalkan Kemenangan RB Leipzig

RB Leipzig harus bermain dengan sepuluh pemain sejak babak pertama dan kemenangan yang sudah di depan mata buyar akibat gol penyeimbang Christian Strohdiek untuk Paderborn 1-1 di masa injury time.

Patrik Schick membuka skor untuk Leipzig di babak pertama, tepatnya pada menit ke-27, setelah memanfaatkan umpan dari Timo Werner, yang belakangan santer disebut-sebut akan bergabung ke Chelsea pada musim panas ini. Setelah review VAR, gol akhirnya dipastikan untuk tuan rumah.


Video OneFootball


Dua menit menit jelang berakhir waktu normal di babak pertama, Leipzig harus bermain dengan sepuluh pemain karena Upamecano mendapat kartu kuning kedua alias kartu merah akibat menjatuhkan Streli Mamba.

Keunggulan jumlah pemain akhirnya bisa dimanfaatkan tim juru kunci, Paderborn, dengan gol penyeimbang di masa injury time babak kedua lewat aksi Strohdiek, yang meneruskan bola muntah dengan sepakan ke gawang.

Dengan hasil imbang ini, Leipzig gagal menggeser Borussia Dortmund dari peringkat kedua. Mereka tertinggal satu poin dari Dortmund, yang baru akan bertanding lawan Hertha Berlin setelah pertandingan ini. Sementara itu, Paderborn masih menghuni posisi buncit dengan terpaut 11 poin dari zona aman.

Di pertandingan lain, sepuluh pemain Hoffenheim juga gagal meraih kemenangan ketika bertandang ke markas Fortuna Dusseldorf karena pertandingan di Merkur Spiel-Arena berakhir imbang 2-2.

Rouwen Hennings membawa Furtuna unggul pada menit kelima dengan sundulan kepala setelah memanfaatkan umpan dari Kevin Stoeger.

Empat menit berselang, Hoffenheim harus bermain dengan sepuluh pemain setelah Benjamin Huebner mendapat kartu merah langsung akibat tindakannya yang tidak sportif.

Munas Dabbur menyamakan skor untuk Hoffenheim pada menit ke-16.

Hennings sempat mencetak gol lagi untuk membawa Fortuna balik unggul pada menit ke-18, namun setelah review VAR, gol tersebut dianulir karena sebelumnya terjadi pelanggaran terlebih dahulu.

Meski kekurangan jumlah pemain, Hoffenheim masih bisa menyerang, bahkan mencetak gol di babak kedua, tepatnya pada menit ke-61 ketika Steven Zuber berhasil meneruskan umpan dari Robert Skov.

Fortuna akhirnya menyamakan kedudukan setelah hadiah tendangan penalti diberikan akibat Haavard Nordtveit menjatuhkan Erik Thommy di kotak terlarang pada menit ke-75. Hennings sukses menjalankan tugasnya dengan baik dalam tendangan 12 pas.

Dengan hasil imbang ini, Hoffenheim tetap berada di peringkat keenam dengan 43 poin, terpaut 13 angka dari zona Liga Champions. Sementara itu, Fortuna ada di urutan ke-16 dengan 28 poin.

Mainz 05 sukses mencuri tiga poin penuh dengan kemenangan 2-0 ketika bertandang ke markas Eintracht Frankfurt di Commerzbank Arena.

Dua gol Mainz dicetak Moussa Niakhate dan Pierre Kunde di masing-masing babak.

Dengan kemenangan ini, Mainz berada di peringkat ke-15, meski hanya unggul tiga poin atas zona merah. Sementara itu, Frankfurt ada di urutan ke-11 dengan 35 poin.