Stats Perform
·1 Agustus 2018
Stats Perform
·1 Agustus 2018
Sergi Roberto mengaku terkejut dirinya tidak masuk skuat Spanyol untuk Piala Dunia dan berharap bisa kembali dipertimbangkan di bawah asuhan pelatih anyar Luis Enrique.
Eks arsitek Barca Enrique ditunjuk menukangi La Roja menyusul hasil mengecewakan di Piala Dunia 2018 di bawah Fernando Hierro, yang mengambil alih tim seelah Julen Lopetegui didepak beberapa hari sebelum kick-off Piala Dunia.
Meski awalnya bermain sebagai gelandang, Roberto kini menjadi bek kanan andalan Blaugrana, dan melakoni 30 penampilan di La Liga musim lalu.
Tapi, ia hanya mengantungi tiga caps untuk Spanyol, dengan Dani Carvajal dan Alvaro Odriozola – lebih diutamakan di skuat Piala Dunia, dan situasi ini membuat pilar 26 tahun itu terkejut.
“Saya berpikir saya akan pergi ke Piala Dunia,” kata Roberto kepada reporter. “Tapi pelatih memutuskan nama lain, dan saya tidak punya pilihan kecuali menonton turnamen di televisi.
“Bagi saya Luis Enrique sangat penting, ia orang yang memberikan saya debut di Barcelona B dan yang memilih saya secara reguler di tim utama.
“Jika saya kembali ke timnas itu akan sangat bagus.”
Valverde mengindikasikan ingin memperkuat lini tengah Barca menyusul kepergian Andres Iniesta dan Paulinho, meski Arthur diangkut dari Gremio.
Namun, Roberto senang terus bermain sebagai bek kanan jika tidak ada tempat di lini tengah untuknya.
“Pasar selalu terbuka dan saya tidak memutuskan posisi mana yang mereka rekrut,” imbuhnya.
“Saya selalu mengatakan, saya akan main di mana mereka meminta saya, saya terbuka untuk apa pun demi membantu tim ini.
“Saya tidak bicara dengan pelatih, namun saya main di tengah di laga pramusim dan memulai kampanye di tengah, namun kemudian digeser ke sisi kanan.”