Thomas Meunier: Paris Saint-Germain Tak Gentar Hadapi Erling Haaland | OneFootball

Thomas Meunier: Paris Saint-Germain Tak Gentar Hadapi Erling Haaland | OneFootball

Icon: Stats Perform

Stats Perform

ยท6 Februari 2020

Thomas Meunier: Paris Saint-Germain Tak Gentar Hadapi Erling Haaland

Gambar artikel:Thomas Meunier: Paris Saint-Germain Tak Gentar Hadapi Erling Haaland

Full-back Paris Saint-Germain Thomas Meunier menegaskan tidak gentar menghadapi tantangan dari striker Borussia Dortmund Erling Haaland.

Sejak pindah ke Bundesliga di bursa transfer Januari dari Red Bull Salzburg, pemain 19 tahun ini menunjukkan kesuburan dengan mengepak tujuh gol hanya dalam tiga pertandingan Bundesliga dan menambah kesan positif lain meski timnya kalah 3-2 dari Werder Bremen di DFB Pokal.


Video OneFootball


Sang penyerang mencetak gol di setiap pertandingan yang dimainkan untuk Dortmund, meski secara total ia hanya mengantungi kurang dari 200 menit bermain.

Menjelang lawan PSG di Liga Champions bulan ini, Haaland kembali memiliki peluang unjuk gigi di fase gugur setelah mencetak delapan gol untuk Salzburg di fase gugur.

Meunier, yang membela PSG sejak didatangkan dari Club Brugge di musim panas 2016, mengatakan Haaland bukan tipe pemain yang secara khusus memberi rasa takut pada pemimpin Ligue 1 ini.

"Takut dia? Saya tidak tahu dia secara khusus," aku Meunier di mixed zone setelah tim Thomas Tuchel mengatasi Nantes 2-1.

"Ia memiliki catatan sangat bagus, yang menggarisbahawi bahwa Dortmund bisa mencetak banyak gol, tapi mereka juga sebuah tim yang kebobolan banyak gol.

"Di atas kertas, PSG bisa mengalahkan siapa pun. Kelolosan terserah kepada kami."