Stats Perform
ยท27 April 2019
Stats Perform
ยท27 April 2019
Skuat Bolton Wanderers dipastikan menolak bertanding lawan Brentford dalam lanjutan Divisi Championship sebagai bentuk protes atas gaji mereka yang masih ditunggak oleh klub.
Klub kasta kedua Inggris yang baru dinyatakan terdegradasi pada pekan lalu sebenarnya dalam proses akuisisi oleh pemilik baru, namun sejauh ini masih belum dikonfirmasi oleh English Football League (EFL) selaku operator liga.
EFL mengumumkan bahwa duel antara Bolton dan Brentford, Sabtu (27/4) malam WIB, harus ditangguhkan dan Bolton sepenuhnya bersalah atas kejadian ini.
"Menyusul kegagalan Bolton Wanderers memberikan konfirmasi resmi terkait kewajiban mereka memenuhi laga Championship lawan Brentford, maka pertandingan tidak akan berjalan sesuai jadwal," bunyi rilis resmi EFL.
"Para pemain dan staf mengeluarkan pernyataan seragam bahwa mereka enggan melanjutkan sisa kompetisi musim ini kecuali mereka menerima gaji yang selama ini ditunggak."
"Hasilnya, liga terpaksa menangguhkan laga akhir pekan ini dan menurut regulasi EFL, Bolton sekarang didakwa bersalah dan akan dibahas dalam komisi disiplin."
"Dewan EFL sekarang akan mempertimbangkan apakan semua laga sisa mereka akan tetap dimainkan atau tidak."
Penunggakan gaji sudah dialami para pemain dan staf Bolton sejak Februari lalu, dengan indikasi pembayaran selalu berjalan tidak tepat waktu.