Bola.com
·7 marzo 2025
Kemenangan 4-1 atas Persik Sisakan Tumbal, Persib Dipastikan Tanpa Dua Pemain Andalan Lawan Semen Padang

Bola.com
·7 marzo 2025
Bola.com, Jakarta - Bek andalan Persib Bandung, Nick Kuipers dipastikan harus absen saat tandang ke markas Semen Padang FC pada pekan ke 27 BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Haji Agus Salim, Padang, Senin (10/3/2025) malam pukul 20.30 WIB.
Selain Nick Kuipers, tim berjulukan Maung Bandung ini juga harus tanpa Ryan Kurnia lantaran kedua pemain tersebut akumulasi kartu kuning.
Advertisement
“Ya, itu karena kartu kuning. Saya tahu itu. Tapi ini adalah sepak bola,” ujar Nick Kuipers di Bandung, Kamis (6/3/2025) menanggapi absen main lain Semen Padang nanti.
Walau demikian, Nick Kuipers optimistis tim pelatih Persib sudah menyiapkan pemain lain untuk menghadapi pertandingan nanti dan bisa kembali memetik poin sempurna.