Kisah Daniel Alfrido Bertekad Gabung Asiana Hingga Tembus Timnas Indonesia U-17: Jika Tak Diizinkan, Mau Jualan Pentol | OneFootball

Kisah Daniel Alfrido Bertekad Gabung Asiana Hingga Tembus Timnas Indonesia U-17: Jika Tak Diizinkan, Mau Jualan Pentol | OneFootball

Icon: Bola.com

Bola.com

·16 aprile 2025

Kisah Daniel Alfrido Bertekad Gabung Asiana Hingga Tembus Timnas Indonesia U-17: Jika Tak Diizinkan, Mau Jualan Pentol

Immagine dell'articolo:Kisah Daniel Alfrido Bertekad Gabung Asiana Hingga Tembus Timnas Indonesia U-17: Jika Tak Diizinkan, Mau Jualan Pentol

Bola.com, Kediri - Romantika perjalanan karir pemain muda Timnas Indonesia U-17 penuh liku-liku dan pengorbanan besar. Begitu pula dialami Daniel Alfrido.

Pencapaian bek kiri ini hingga terpilih menjadi anggota Timnas Indonesia U-17 dan lolos ke Piala Dunia U-17 Qatar 2025 melalui proses panjang. Di usia 12 tahun, Daniel memutuskan harus berpisah dengan orangtuanya dan kedua adiknya untuk bergabung di Asiana Soccer School Jakarta.


OneFootball Video


"Dia pindah ke Jakarta saat kelas 1 SMP 2 Krian, Sidoarjo. Setelah dinyatakan lolos lewat trial di Asiana, Daniel pun bertekad harus berangkat ke Jakarta. Kalau saya sebagai mantan pesepakbola mendukungnya. Ibunya yang keberatan melepas Daniel," ungkap Dodok Anang Zuanto.

Dodok Anang yang pernah bermain di Persik musim 2016 itu mengungkapkan sempat terjadi diskusi dan perdebatan panjanh antara istrinya, Fitri Anjarwati dengan Daniel Alfrido.

"Tekad Daniel tak bisa dibendung lagi. Maaf, dia sempat mengancam ibunya. Jika tak diizinkan gabung Asiana, Daniel akan jualan pentol seperti pamannya. Dengan berat hati istri saya pun melepasnya," kata Dodok Anang.

Visualizza l' imprint del creator