AC Milan Adalah Rumah Kedua Tijjani Reijnders | OneFootball

AC Milan Adalah Rumah Kedua Tijjani Reijnders | OneFootball

Icon: Bola.net

Bola.net

·04 de março de 2025

AC Milan Adalah Rumah Kedua Tijjani Reijnders

Imagem do artigo:AC Milan Adalah Rumah Kedua Tijjani Reijnders

Bola.net - Gelandang AC Milan Tijjani Reijnders mengaku Rossoneri kini merupakan rumah keduanya dan alasan itulah yang membuatnya memperpanjang masa kerjanya di San Siro.

Reijnders baru saja memperpanjang kontraknya di Milan. Ia meneken kontrak baru tersebut pada hari Selasa (04/03/2025) ini.


Vídeos OneFootball


Kontrak baru itu membuat pemain berdarah Indonesia ini bakal bertahan di Milan sampai 2030. Rossoneri terbilang cepat memberikan pembaharuan masa kerja tersebut.

Pasalnya Reijnders baru merapat ke Milan pada 2023 kemarin. Dalam waktu singkat ia berhasil membuktikan kualitasnya di lini tengah Rossoneri.

Saiba mais sobre o veículo