Bola.com
·18 de março de 2025
Dean James Cuma Kenal Mees Hilgers di Timnas Indonesia, tapi Mimpinya Sama: Ingin Lolos Piala Dunia 2026!

Bola.com
·18 de março de 2025
Bola.com, Jakarta - Pemain naturalisasi terbaru Timnas Indonesia, Dean James, tampaknya hanya mengenal Mees Hilgers saja sebelum bergabung dengan skuad Garuda. Meskipun demikian, ia punya ambisi besar untuk lolos ke Piala Dunia 2026.
Dean James menjadi salah satu pemain anyar yang bakal memperkuat Timnas Indonesia menjelang duel melawan Timnas Australia pada lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Advertisement
Dari semua nama yang ada, James mengakui jika dirinya hanya kenal dengan Mees Hilgers. Meski tak kenal secara personal, tetapi ia sudah berkirim pesan kepada bek FC Twente itu untuk berusaha beradaptasi.
"Uh ya, saya baru saja mengirim pesan teks kepada Mees Hilgers. Aku tidak mengenalnya secara pribadi, tetapi menurutku kami berada di level yang sama. Jadi, itulah mengapa aku bertanya padanya,” ujar Dean James dikutip dari ESPN NL.
Bek berusia 24 tahun yang kini berkarier bersama Go Ahead Eagles itu menyadari sepenuhnya ambisi yang saat ini dimiliki Timnas Indonesia yang tengah berjuang untuk lolos dari Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Dean James juga mengakui punya ambisi yang sama. Pemain kelahiran Leiden itu berharap, mimpi untuk bermain di Piala Dunia bisa terwujud bersama skuad Merah Putih lewat babak kualifikasi ini.
“Tentu saja aku juga. Tentu bermain di Piala Dunia adalah sebuah mimpi dan saya rasa itulah yang ingin kami capai. Jadi, ya saya tidak bisa mengatakan tidak untuk itu,” ujar pemain kelahiran 30 April 2000 itu.