VIDEO: Korea-Korea Selecao Tampil Istimewa di Portugal, Menang Telak atas Vitoria Clube de Lisboa | OneFootball

VIDEO: Korea-Korea Selecao Tampil Istimewa di Portugal, Menang Telak atas Vitoria Clube de Lisboa | OneFootball

Icon: Bola.com

Bola.com

·27 de novembro de 2024

VIDEO: Korea-Korea Selecao Tampil Istimewa di Portugal, Menang Telak atas Vitoria Clube de Lisboa

Imagem do artigo:VIDEO: Korea-Korea Selecao Tampil Istimewa di Portugal, Menang Telak atas Vitoria Clube de Lisboa

Korea-Korea Selecao menjalani pertandingan uji coba pertama di Portugal pada 26 November 2024, melawan tim akademi Vitoria Clube de Lisboa.

Pertandingan berlangsung di lapangan latihan akademi yang sebelumnya digunakan oleh Korea-Korea Selecao selama pemusatan latihan


Vídeos OneFootball


Korea-Korea Selecao mendominasi laga dengan mencetak tiga gol di babak pertama melalui Dio Vallega (4'), Mufid Zainun (25'), dan Zuhdan Khafid (37').

Di babak kedua, mereka menambah tiga gol lagi oleh Satria Putro (46', 63') dan Mufid Zainun (63'), meskipun sempat kecolongan satu gol oleh Claudio Fraga (69'). Pertandingan berakhir dengan skor 6-1 untuk Korea-Korea Selecao.

Para pemain mendapatkan motivasi dari manajer projek sekaligus founder dari Korea-Korea Selecao, Justinus Lhaksana. Ia mengatakan bahwa pertandingan uji coba tersebut merupakan panggung untuk para pemain.

Koci, nama panggung dari Justinus Lhaksana, menekankan untuk bermain lepas dan tidak perlu untuk membuktikan bakatnya untuk siapapun.

"Ini panggung kalian. Enggak usah main tegang. Enggak usah ingin membuktikan. Kalian harus bermain lepas, dan rileks," pesan Justinus Lhaksana.

Justin juga menambahkan bahwa komunikasi menjadi hal yang penting saat bermain sepak bola. Para pemain harus banyak berbicara dan saling membantu saat berada di lapangan.

Berikut ini cuplikan laga Korea-Korea Selecao saat melakukan uji coba pertama di Portugal.

Saiba mais sobre o veículo